Laboratorium Hewan Coba Fakultas Kedokteran UNS merupakan sub laboratorium yang menjadi bagian dari Laboratorium Kedokteran Terpadu FK UNS yang didirikan sesuai dengan SK rektor No. 1744.2/UN27/HK/2021 Tahun 2021. Laboratorium ini merupakan rintisan untuk memfasilitasi penelitian yang berkaitan dengan penggunaan hewan percobaan untuk peneliti di dalam UNS maupun peneliti diluar UNS. LHC melayani seluruh sivitas akademika dan instansi terkait lainnya dalam bentuk konsultasi pengujian in vivo, penyediaan hewan percobaan, dan penyediaan kandang hewan laboratorium serta kegiatan lainnya yang terkait (pemeliharaan dan perlakuan hewan coba seperti sonde, pengambilan darah, pengambilan organ ,dan pengambilan cairan tubuh).
Laboratorium Hewan Coba Fakultas Kedokteran UNS
Visi
Menjadi pusat penelitian dan laboratorium hewan coba yang unggul dan bereputasi internasional, menghasilkan penelitian yang terpercaya sebagai jembatan riset translasional menuju kebermanfaatan pada komunitas
Misi
- Menyelenggarakan penelitian hewan coba yang berkualitas dan terstandard, untuk menghasilkan luaran yang valid dan reliabel
- Menyelenggarakan riset berbasis hewan coba, dengan hasil riset yang bermanfaat dan memberikan solusi pada masalah di masyarakat
- Menyelenggarakan tata Kelola laboratorium berkualitas berbasis good governance
- Menyelenggarakan Kerjasama pusat penelitian dalam dan luar negeri dalam rangka pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi
- Menyelenggarakan internasionalisasi Laboratorium Hewan FK UNS
Laboratorium Hewan Coba
Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret, Gedung F Lantai 3
Jl. Ir. Sutami 36A Kentingan, Jebres, Surakarta. 57126